Sosial Media
0
News
    Home Health Others

    6 Gaya Hidup yang Jadi Penyebab Keputihan

    "Penyebab keputihan sangat beragam, beberapa di antaranya adalah kebiasaan yang dilakukan sehari-hari. Yuk baca apa saja jenis kebiasaan tersebut!"

    3 min read

    Pernahkah kamu mengalami keputihan tapi bingung apa yang menjadi penyebab keputihan itu sendiri? Bisa jadi keputihan ini muncul karena gaya hidup atau kebiasaan yang kamu lakukan sehari-hari.

    Kamu bisa saja merasa bahwa kebiasaan yang kamu lakukan tadi aman-aman saja untuk dilakukan. Padahal, ternyata hal-hal yang dianggap normal ini bisa memicu keputihan. Mari cari tahu apa saja kebiasaan tersebut dan cobalah untuk menghindarinya!

    habit penyebab keputihan


    Gaya Hidup Penyebab Keputihan 

    Keputihan adalah masalah yang dihadapi oleh banyak wanita. Sebenarnya, ini merupakan hal yang wajar terjadi namun dalam kondisi tertentu bisa memicu rasa tidak nyaman. Berikut akan dibahas satu per satu apa saja gaya hidup pemicu keputihan yang seringkali dianggap sepele.

    • Tidak Memilih Celana Dalam yang Tepat
      Pemilihan celana dalam sering kali dianggap sepele. Padahal, kamu tidak seharusnya memakai celana dalam yang asal-asalan. Jenis dan kualitas celana dalam yang kamu pakai akan berpengaruh pada kesehatan area kewanitaanmu.
      Pilihlah jenis celana dalam yang terbuat dari bahan katun menyerap keringat dan breathable. Pastikan teksturnya cukup lembut sehingga nyaman dipakai dan tidak akan memicu iritasi. Selain itu, kamu juga perlu menyediakan banyak celana dalam agar bisa menggantinya secara rutin demi kebersihan.
    • Tidak Menjaga Kebersihan Vagina
      Perlu diketahui bahwa salah satu faktor penyebab keputihan terbesar adalah bagian vagina yang kurang terawat kebersihannya. Kamu mungkin sudah merasa membersihkan vagina setiap hari, tapi ternyata cara yang kamu lakukan salah.
      Pastikan untuk membasuh vagina dari bagian depan ke belakang, bukan sebaliknya. Kemudian, sangat disarankan untuk memakai sabun khusus dan tidak menggunakan sabun mandi untuk membersihkan area vagina.
    • Malas Ganti Pembalut saat Haid
      Apakah kamu adalah tipe wanita yang malas ganti pembalut saat haid? Jika iya, maka segera hentikan kebiasaan ini. Mengganti pembalut saat haid sangat penting dan harus kamu lakukan secara rutin.
      Bakteri buruk di area vagina bisa semakin banyak berkembang jika kamu tidak mengganti pembalut secara rutin. Maksimal, gantilah pembalut setelah 4 jam pemakaian, apalagi jika darah haid yang keluar sedang deras.

    ganti pembalut
    Photo by Photo By: Kaboompics.com on pexels


    • Tidak Jaga Kebersihan saat Berhubungan Seksual
      Jika kamu sudah aktif berhubungan seksual maka pastikan untuk selalu menjaga kebersihan. Mintalah pasanganmu untuk ikut menjaga kebersihan area vitalnya agar tidak terjadi penularan penyakit dan infeksi setelah berhubungan seksual.
      Kamu wajib membasuh area kewanitaan setelah selesai berhubungan seksual. Jangan lupa kamu juga harus buang air kecil untuk mencegah terjadinya ISK. Pemakaian kondom juga bisa jadi pilihan agar hubungan seksual lebih aman.
    • Pola Makan Berantakan
      Tahukah kamu bahwa pola makan juga bisa berpengaruh pada kesehatan organ vitalmu? Pola makan yang buruk dan berantakan bisa memicu masalah keputihan. Jadi, jangan sepelekan pola makanmu dan pastikan untuk selalu mengonsumsi makanan sehat.
      Mulailah memperbanyak konsumsi real food dibandingkan junk food. Selain itu, pastikan kamu juga membatasi konsumsi gula karena gula berlebih juga bisa menyebabkan keputihan.
    • Stres
      Jangan biarkan kamu merasa stres dan terbebani dari segi pikiran. Kebiasaan memendam semua sendiri dan tidak mengelola stres dengan baik bisa berpengaruh pada kesehatan organ kewanitaan.
      Stres bisa memicu munculnya keputihan berlebih bahkan dapat disertai nyeri. Lebih baik, kelola stres secara efektif dan hindari hal-hal yang membebani pikiranmu.

    Ternyata, penyebab keputihan berlebihan adalah hal-hal sepele yang sudah jadi kebiasaan kita sehari-hari. Kamu sebaiknya tidak diam saja dan segera atasi kondisi keputihan ini dengan cara yang tepat. Resik-V Godokan Sirih akan jadi pilihan produk terbaik untuk mengatasi masalah tersebut.

    Daun sirih adalah bahan alami yang bisa dipakai sebagai antiseptik dan sudah lama dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan area kewanitaan. Tidak perlu repot-repot mencari daun sirih karena sudah ada Resik-V Godokan Sirih. Produk ini adalah produk pertama dan satu-satunya di Indonesia yang mengandung rebusan daun sirih asli. 

    Resik-V Godokan Sirih #LebihDariBersih efektif merawat kebersihan juga kesehatan organ kewanitaan serta mencegah masalah keputihan berlebih. Jika kamu ingin mengetahui detail produk ini dan mendapat rekomendasi varian produk lain, silakan saja langsung klik di sini. Pakailah produk Resik-V secara rutin dan atasi berbagai penyebab keputihan yang mengganggu. Dapatkan produk ini dengan mudah di online shop official store favorit kamu seperti Shopee, Tokopedia, atau kunjungi minimarket terdekat seperti Alfamart dan Indomaret.

    Comments

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS