Sosial Media
0
News
    Home COC Game

    Strategi Mendapatkan Gem Gratis di Clash of Clans

    "Mendapatkan Gem gratis di Clash of Clans ternyata gak sesusah itu. Yuk, mampir di artikel ini buat tahu strategi mendapatkan Gem gratis di COC"

    2 min read

    Strategi Mendapatkan Gem Gratis di Clash of Clans

    Gem itu merupakan salah satu elemen yang penting banget untuk membangun base kamu. Terkadang mendapatkan Gem di COC rasanya susah banget. Tapi sebenarnya banyak cara gampang, lho. Berikut adalah contoh-contohnya.

    1. Menggali Gem Box

    Mari kita mulai dengan salah satu cara yang paling gampang dan gak butuh banyak tenaga, yaitu dengan dengan mengumpulkan Gem Box di COC. Objek yang satu ini akan muncul di base kamu pada waktu yang tidak tentu alias random. Tapi pada umumnya, objek tersebut muncul dalam rentang satu sampai dua minggu sekali. 

    Setiap Gem Box COC berisi 25 Gems. Kalau mau diangkat, akan memakan waktu 30 detik dan 1,000 Elixir. Ukurannya relatif kecil, jadi jangan sampai kamu melewatkannya, ya, karena sayang banget, kan.

    2. Menyelesaikan Achievements

    Achievements di COC jumlahnya memang banyak banget. Kalau ditotal, kamu bisa mendapatkan lebih dari 19.000 Gems jika menyelesaikan semua Achievements! Jumlah Gem yang diberikan setiap kali satu Achievement selesai juga beragam. Biasanya sedikit-dikitnya, kamu bakal dapat 5 Gems, dan yang paling banyak bisa sampai 2.000 Gems. Pastinya jumlah Gems yang diberikan juga sebanding sama tingkat kesulitan Achievement-nya.

    Contoh, nih, ya, kalau akun COC kamu Town Hall-nya sudah mencapai level 3, reward Gems yang bakal kamu terima itu 5. Tapi kalau kamu berhasil sampai ke Town Hall level 8, reward-nya adalah 20 Gems. Gem terbanyak dari Achievements, yaitu 2.000 Gems, bisa jadi milik kamu kalau kamu berhasil mencapai league Champion di Trophy Leagues.

    3. Menghilangkan Obstacles

    Siapa bilang Gem Box saja yang bisa menghasilkan Gem COC kalau digali? Beberapa jenis Obstacles juga bisa, lho. Kalau dapat EXP itu udah pasti setiap kamu me-remove Obstacle. Tapi kadang-kadang kamu juga bisa dapetin Gold atau Gem COC. Seringnya, sih, ini terjadi di event spesial tertentu. Kalau mau menghilangkan Obstacles, kamu butuh Gold atau Elixir yang jumlahnya tergantung jenis dan besarnya Obstacle itu sendiri.

    Contoh Obstacle yang dapat menuai Gems adalah Mysterious Object. Obstacle ini mulai muncul baru-baru ini. Bentuknya seperti bola sepak, dan jika dihilangkan, kamu bakal dapat 9 Gems. Menarik, bukan?

    4. Memainkan Clan Games

    Kalau kamu sudah Town Hall level 6 ke atas, bisa banget, nih, mainin Clan Games buat dapetin Gems ekstra. Buat yang belum tahu apa itu Clan Games, sini kita jelasin. Jadi Clan Games adalah challenges yang biasanya muncul pada akhir bulan. Hadiah-hadianya lumayan menarik. Kalau berhasil namatin challenge-nya, kamu berkesempatan buat dapetin berbagai macam resources, Elixir, dan tentu saja Gems. Syaratnya simpel, yaitu kamu harus gabung dan aktif di suatu Clan. Tingkat kesulitan challenges-nya beragam, dan kamu bisa menyelesaikannya bersama dengan anggota-anggota Clan milikmu.

    Cara Lain Mendapatkan Gems

    Mungin terkadang kamu gak punya banyak waktu buat nyelesain games dan challenges. Tapi kamu tetap mau dapetin Gem COC untuk keperluan base kamu. Tenang saja, karena kamu bisa top up COC kapan pun dan di mana pun. Harganya juga terjangkau, kok, apalagi jika kamu menemukan seller yang tepat. Kalau kamu membeli Gems, pastikan yang menjualnya terpercaya dengan melihat rating-nya. Pastikan juga mereka responsif. Ini untuk menghindari kamu dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti terkena tipu. Dan yang paling penting adalah memilih platform yang sudah terbukti aman dan punya kebijakan dan sistem yang pasti. 

    Comments

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS