Sosial Media
0
News
    Home Info News Operator

    Penjelasan Lengkap Monetary Telkomsel

    "Apa itu monetary Telkomsel, apa saja fungsi dan kegunaannya? bisakah menukarkan atau mengubah bonus pulsa di monetary telkomsel? "

    2 min read

    Apa itu monetary Telkomsel, apa saja fungsi dan kegunaannya? bisakah menukarkan atau mengubah bonus pulsa di monetary telkomsel? apakah pertanyaan tersebut ada di benak sobat catatandroid semua? yuk kita bahas satu persatu.

    Bagi sobat pengguna atau pelanggan setia produk telkomsel pasti sesekali pernah menemukan layanan yang satu ini, biasanya terlihat di dalam aplikasi MyTelkomsel. 

    Karena beberapa teman kerja catatandroid sempat menanyakan hal ini maka sekalian saja artikel ini dibuat semoga dapat sedikit menjelaskan dan memberi perkinclongan.

    Penjelasan Lengkap Monetary Telkomsel Cek Disini

    Apa itu Monetary Telkomsel?

    Monetary Telkomsel merupakan salah satu rewards atau cashback dari Telkomsel, dengan kata lain bisa juga disebut dengan promo bonus pulsa.

    Dapat kita peroleh secara otomatis dengan melakukan pembelian produk telkomsel berupa pulsa atau paket data tertentu.

    Fungsi, Kelebihan dan Kekurangan

    Ya, layaknya bonus pulsa tambahan kita dapat menggunakan pulsa khusus ini untuk menelepon dan sms ke sesama pengguna Telkomsel.

    Kelebihan: Jika kita memiliki pulsa regular dan pulsa monetary secara bersamaan maka yang akan terpotong terlebih dahulu ketika menelpon atau sms adalah pulsa monetary.

    Sehingga pulsa regular kita akan aman selama pulsa monetary mencukupi selama panggilan telepon dan sms berlangsung.

    Kekurangan: Pulsa monetary telkomsel hanya dapat digunakan untuk melakukan panggilan telepon & sms ke sesama pengguna telkomsel, tidak bisa ke pengguna operator lain.

    Selain itu tidak juga dapat digunakan untuk melakukan penukaran atau pembelian paket data internet layaknya pulsa regular. dengan kata lain hanya bisa digunakan untuk telpon dan berkirim pesan sms saja.

    contoh bonus pulsa monetary telkomsel
    contoh bonus monetary telkomsel @telkomsel twitter

    Bagaimana cara cek monetary telkomsel

    1. Dengan panggilan ke *888# atau via aplikasi
    2. Pastikan sobat telah menginstal aplikasi MyTelkomsel terbaru
    3. Buka aplikasi My Telkomsel
    4. Pada kolom detail paket & pulsa geser ke kiri atau lihat di kotak paling kanan
    5. Tap pada kolom monetary
    6. Maka akan terlihat detail pulsa monetary telkomsel yang kita miliki

    F.A.Q

    • Apakah bisa untuk beli paket? Tidak
    • Apakah bisa di transfer ke nomor lain? Tidak
    • Untuk apa saja? Telepon dan Sms sesama Telkomsel
    • Berapa lama masa berlakunya? 24 jam
    • Kok pulsa regular saya yang terpotong? Silahkan kirim detail komplain melalui DM ke twitter @Telkomsel

    Penutup dan Kesimpulan

    Perlu diketahui bahwa pulsa ini memiliki batas waktu atau masa berlaku usia pemakaian yang hanya 24 jam saja, jadi selalu pastikan tersedia sebelum menggunakannya agar pulsa regular kita tidak terpotong.

    Demikian sedikit penjelasan tentang monetary telkomsel, semoga dapat bermanfaat bagi sobat yang sedang mencarinya, jika ada pertanyaan atau request artikel silahkan tulis pada kolom komentar di bawah ya! Terima kasih! CatatanDroid

    Comments

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS