Sosial Media
0
News
    Home Game Magic Chess

    Rekomendasi Hero Terkuat Game Magic Chess MLBB

    "Masing-masing Role dan Factions dalam game Magic Chess Mobile Legends memiliki perwakilan hero ter-ngeselin, terkuat, wajib digunakan diantara mereka."

    4 min read

    Hero ngeselin di game Magic Chess Mobile Legends, apakah sobat sering memainkan game arcade strategy bidak catur yang saling baku hantam ini? kebetulan CatatanDroid sedang sering memainkannya dibandingkan dengan versi Mobanya.

    CatatanDroid sempat membahas game bergenre serupa yakni Chess Rush, beberapa artikel tips dan trik game Chess Rush juga tersedia, namun karena kekurangan teman mabar akhirnya mulai mundur perlahan dari game tsb.

    hero terkuat magic chess

    Lanjut ke Magic Chess yang memang memiliki basis pemain Super Besar yang tentunya berasal dari varian Mobanya, kita otomatis dapat mengajak teman-teman yang juga memiliki akun Mobile Legends.

    Kemudahan inilah yang menjadikan Magic Chess lebih menjanjikan dimainkan untuk push rank jangka panjang, karena persaingannya yang teramat luas dan ketat. Yuk lanjut ke topik! Cek WR ML.

    Hero Ngeselin di Magic Chess

    Kenapa disebut ngeselin? karena beberapa hero memang sangat merepotkan untuk dihentikan. Masing-masing Role memiliki perwakilan hero ter-ngeselin diantara mereka, ingin tahu dan penasaran ingin mencobanya? Yuk disimak!

    Belerick Belerick (Nature Spirit):
    Ulti belerick dapat memberikan efek slowdown dalam area yang cukup luas, selain itu hero type Tank ini memiliki HP yang cukup tebal sehingga mesti effort lebih untuk menumbangkannya.

    Lolita Lolita (Nature Spirit):
    Satu lagi hero Tanky dari Faction Nature Spirit yang merepotkan, Lolita memiliki passif skill yang dapat membuatnya semakin sulit untuk sekedar mengurangi HP miliknya. So pastikan kita keroyok atau naikkan level damage dealer untuk menumbangkannya.

    Esmeralda Esmeralda (Los Pecados):
    Hadeh, salah satu hero paling merepotkan yang terdapat dalam game ini, Esmeralda bintang 2 saja dapat sangat merepotkan untuk dapat menghentikannya.

    Karina Karina (Astro Power):
    Siapa yang tidak mengetahui betapa ngeselinnya hero yang satu ini? Jangan biarkan combo Astro+Weapon master sempurna serta tambahan item yang tepat, bisa jadi Karina sendirian dapat menghabisi 3-4 hero terkuatmu.

    Ling Ling (Wyrmslayer):
    Hero role assasin ini baik dalam game moba maupun game arcadenya sama-sama merepotkan, Ling dengan item+synergy yang tepat dapat membuatnya sulit untuk disentuh.

    Chou Chou (Cadia Riverlands):
    Hero fighter yang satu merupakan salah satu hero favorit banyak pemain ML, skillnya dapat menjadi counter hero-hero merepotkan yang lainnya, selain itu kemampuan passivenya dapat dimaksimalkan dengan tambahan buff combo+item yang tepat.

    Fanny Fanny (Lightborn):
    Satu lagi role Assasin yang merepotkan di Magic Chess, kemampuannya untuk berayun kesana kemari dengan mengandalkan tali slingnnya menjadikan Fanny sulit untuk ditangkap Hap!

    Hayabusa Hayabusa (Mech Era):
    Duh lagi-lagi hero role assasin yang sangat merepotkan jika telah "jadi", dengan buff combo dan item yang tepat Hayabusa akan menjadi sangat sulit untuk disentuh.

    Alucard Alucard (Weapon master):
    Tak hanya di dalam Land of Dawn, dengan kemampuan Lifestealnya yang memukau Alucard dapat bertahan lama dan sulit untuk ditaumbangkan dalam game Magic Chess.

    Wanwan Wan-wan (Archer):
    Satu lagi contoh Hero yang memiliki kemampuan merepotkan untuk diserang dalam permainan, Wan-wan dapat menjadi ancaman untuk menumbangkan banyak hero kita sekaligus.

    Harley Harley (Mage):
    Hero merepotkan terakhir hadir dari role Mage, Harley memiliki skill dengan damage yang cukup besar dan banyak (burst), selain itu dapat mengenai area yang cukup luas dalam papan permainan.

    Penutup dan Kesimpulan

    Bagaimana sobat setujukah dengan list hero diatas? berikan pendapatmu pada kolom komentar ya! Magic Chess tak hanya soal Hero terkuat atau paling OP di dalam dunia game MLBB, faktor ketepatan kombo dan pemilihan items yang sesuai dapat menjadi faktor besar dalam meraih kemenangan.

    Selain itu jangan lupakan faktor keberuntungan (Luck) karena siapa yang bisa menebak kocokan hero mana yang akan keluar dalam tiap rondenya? tentunya keberuntungan akan mempengaruhi kecepatan kita dalam menaikan level hero yang kita gunakan.

    Akhir kata semoga bermanfaat, jangan lupa share ke teman yang sedang mencoba memainkan dan mencari tips game Magic Chess Mobile Legends juga ya! Terima kasih dan selamat mencoba! CatatanDroid

    2 comments
    Fadli Hafizulhaq
    Saya baru tahu kalau ada game versi arcade dari MLBB, karena memang sudah lama gak main Mobile Legends. Pas masih main Mobile Legends dulu saya suka pakai hero Lolita, win rate saya ada kali 60%, tepatnya lupa, hehe
    YZG
    Ia mas MLBB sudah ada game arcadenya, Lolita sampai sekarang masih sering di pick loh mas, yuk main lagi. :)

    Harap berkomentar yang sopan dan sesuai pembahasan artikel, jika mengirimkan spam link maka komentar akan dimoderasi. Terima kasih

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS