Sosial Media
0
News
    Home Apps Fotografi

    Cara Menggunakan Myheritage Deep Nostalgia

    "Cara membuat foto jadul bergerak Download aplikasi Myheritage di Google Playstore atau buka langsung situs Myheritage Jika terjadi error gunakan vpn"

    3 min read

    Jagat dunia maya digemparkan dengan sebuah aplikasi edit foto yang dapat membuat sebuah obyek foto manusia tidak bergerak menjadi bergerak bahkan tersenyum!

    Sebagian besar mereka yang telah Menggunakannya takjub, bersedih, bahagia, bahkan ada yang merasa mengerikan! apaan sih jadi penasaran?!

    Dapat membuat foto menjadi bergerak

    Pernahkah sobat terfikirkan ada sebuah aplikasi atau fitur web yang dapat membuat sebuah gambar foto manusia yang tidak bergerak menjadi dapat bergerak bahkan tersenyum!

    Ya, Myheritage dalam salah satu fiturnya yang mengandalkan teknologi artificial intelligence dapat mewujudkan foto bergerak seperti di dalam film harry potter.

    Tak ayal aplikasi/web ini cepat menyebar dikalangan netizen, sebagian besar memanfaatkan fitur ini untuk mengobati kerinduan mereka akan sosok yang telah tiada cukup dengan bermodalkan foto.

    Nantinya foto dari sosok yang dicintai tersebut dapat bergerak menengok, melirik, dan tersenyum.

    Penasaran ingin mencobanya? Yuk disimak cara gampang menggunakan Myheritage Indonesia:

    Cara mudah bikin foto jadul bergerak pakai Myheritage

    1. Download aplikasi Myheritage di Google Playstore atau buka langsung situs Myheritage
    2. Jika terjadi error Access denied tidak dapat diakses gunakan aplikasi vpn favorit kalian seperti psiphone, free vpn, dsb
    3. Pada halaman awal langsung pilih tombol Upload Photo
    4. Pilih foto yang ingin dibuat bergerak
    5. Selesaikan langkah pendaftaran akun agar proses editing foto dapat diselesaikan
    6. Dapat menggunakan akun google/facebook
    7. CatatanDroid sendiri mencoba daftar manual dengan email
    8. Proses animating photo akan kembali berjalan, silahkan tunggu sampai selesai
    9. Proses selesai dan video animasi singkat dapat kita putar
    10. Pilih share sosmed jika kita ingin membagikannya
    11. Atau pilih Download video jika ingin menyimpannya ke Galeri

    Penutup dan Kesimpulan

    Bagaimana sobat cukup mudah bukan? CatatanDroid melakukan tutorial diatas melalui website situs resmi Myheritage tanpa download aplikasinya.

    Fungsi dalam menghidupkan foto menjadi sebuah gambar bergerak berhasil dengan baik, gerakan dalam foto berjalan dengan lembut dan halus, tidak terlalu terlihat perbedaan yang mencolok dengan gestur asli. Keren!

    Semua Video diatas bersumber dari IG @gossipnesia

    Dalam beberapa kasus akhir-akhir ini akses ke Myheritage sering error, kenapa kok eror? karena sejak viral di netizen Indonesia Myheritage menjadi kebanjiran pengunjung.

    Laporan Error muncul tulisan sbb:

    Access Denied
    Error 15
    www.myheritage.com
    2021-03-08 16:xx:xx UTC
    What happened?
    This request was blocked by the security rules
    Your IP: 116.xxx.xx.xxx
    Proxy IP: 45.60.15.42 (ID 10164-100)
    Incident ID: 164000430xxxxxx-1683000545xxxxxxx
    Please contact security-support@myheritage.com for further assistance
    Powered by Incapsula

    Penyebabnya: Traffic mereka seketika meledak, hostingnya tidak kuat menampung lonjakan pengunjung kita, mereka tidak mengupgrade hosting namun lebih memilih memblokir ip dari negara Indonesia. so sad.

    Solusinya seperti yang telah CatatanDroid singgung di atas, kita dapat menggunakan aplikasi vpn untuk memanipulasi ip lokasi negara kita menjadi tidak lagi berasal dari Indonesia.

    Oke akhir kata semoga dapat bermanfaat dan sedikit mengobati rasa rindu kita untuk melihat kembali senyum orang-orang yang kita cintai namun telah tiada. Terima kasih dan Selamat mencoba! CatatanDroid

    Komentar

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS