Cara Membuat 1 Link Terbuka 2 Tab Situs Berbeda
"Cara membuat 2 tujuan dalam 1 link di blog - Pernahkah sobat menemukan sebuah artikel yang didalamnya terdapat sebuah link dengan 2 tab yang terbuka?"
Cara membuat 2 tujuan dalam 1 link di blog - Pernahkah sobat menemukan sebuah artikel yang didalamnya terdapat sebuah link, namun setelah di klik terbuka 2 tab tujuan web sekaligus yang ternyata berbeda.
Selain faktor kemungkinan dari iklan popup atau popunder yang digunakan oleh sang pemilik blog. Namun ada juga loh cara murni untuk menjadikan sebuah link aktif menjadi dua tujuan web/situs/blog yang berbeda. Sehingga kita dapat menyelipkan link iklan ppc, atau link blog/sosmed kita dan lainnya.
Cara 1 Link menuju 2 Alamat Tujuan Berbeda
Dahulu CatatanDroid sempat menggunakan trik ini ketika pada waktu masih zamannya mywapblog berjaya. Ya, di blog ponsel atau wap legendaris tersebut juga banyak yang menggunakan trik double link ini dalam kebanyakan wapnya.
Nah, kali ini CatatanDroid akan membagikannya kembali kepada sobat pembaca setia semua. Kebetulan blog blogger.duipee.com mengingatkan akan trik ini, dan kita juga dapat melakukan beberapa improvisasi dalam peruntukannya loh, yuk di simak.
Cara satu link membuka dua tujuan berbeda
- Pertama-tama copy kode di bawah ini
<a href="https://Link 1" onclick="window.open('https://Link 2')" title="Cara Membuat 1 Link 2 Halaman Terbuka Otomatis"> CatatanDroid </a>
- Buka dan masuk ke akun blogger sobat
- Paste ke dalam artikel yang ingin sobat masukan double link
- Perhatikan pada tulisan berwarna merah
- Silahkan ubah keduanya dengan tujuan link yang berbeda
- Save dan silahkan dicoba
DEMO
Jika berhasil maka pada saat kita klik link tersebut, akan terbuka 2 tab baru pada browser sobat tentunya dengan 2 link tujuan yang berbeda, baik hp atau pc.
Cara fungsi tombol link menjadi dua tujuan berbeda
- Pertama-tama buka artikel sobat
- Cari fungsi tombol link yang ingin sobat tambahkan double link
- Contoh: <button class="xxx" id="xxx" >...</button>
- Tambahkan baris kode dibawah ini di dalam baris kode button diatas
onclick="window.open('https://www.youtube.com/channel/UCJ2CXm48qi5DmNkwDTUsPLw/?sub_confirmation=1')"
- Contoh full code
<button class="btn" id="gotolink" onclick="window.open('https://www.youtube.com/channel/UCJ2CXm48qi5DmNkwDTUsPLw/?sub_confirmation=1')">...</button>
- Save dan silahkan dicoba
Selain bisa diterapkan pada text link aktif, trik double link ini juga dapat diterapkan pada fungsi tombol (button) dengan mengikuti tutorial diatas. Kedua cara ini telah berhasil CatatanDroid lakukan pada beberapa blog berbeda.
Penutup dan Kesimpulan
Bagaimana sobat cukup mudah bukan? dengan satu baris perintah sederhana yang kita tambahkan pada link dan tombol, dapat membuat link dan tombol tersebut membuka 2 tujuan berbeda.
Kedua link ini dapat terbuka dengan sempurna baik via browser pc maupun browser hp. Tested pada browser Chrome Android dan PC.
Seperti yang telah kita singgung diatas, kita dapat memasukan link tersembunyi menuju iklan atau link sosmed. CatatanDroid sendiri menggunakan trik ini untuk menambahkan link subscribe chanel Youtube tersembunyi.
Semoga tips blog Bagaimana caranya membuat satu link terbuka dua alamat situs berbeda ini bermanfaat bagi sobat yang membutuhkan. Terimakasih dan Selamat mencoba! CatatanDroid
Harap berkomentar yang sopan dan sesuai pembahasan artikel, jika mengirimkan spam link maka komentar akan dimoderasi. Terima kasih