Cara Warna Address Bar Browser Sesuai Tema Blog
"hanya menambahkan beberapa baris code meta tag warna address bar browser akan menyesuaikan warna tema blog kita"
1 min read
Beberapa dari kita pasti pernah mengunjungi atau menemukan hal ini, yakni warna address bar pada browser berubah menjadi sesuai dengan warna header blog. Ternyata ada loh caranya untuk agar warna bar alamat browser sesuai tema blog.
Blog catatandroid sendiri sudah cukup lama menerapkan fitur ini, dan baru saja terfikirkan untuk menuliskan artikelnya di sini, tujuannya sebagai backup tutorial pribadi, dan semoga bisa bermanfaat juga bagi sobat pembaca semua.
Fitur Auto Color Header Address Bar
Seperti yang sudah kita singgung di atas, fitur warna address bar yang berubah menyesuaikan warna tema akan sanagat menarik bagi para pengunjung blog kita, karena akan menimbulkan kesan indah dipandang dan profesional dibandingkan dengan warna address bar yang polos-polos saja.
Tutorial dibawah ini cukup sederhana, hanya menambahkan beberapa baris code meta tag warna yang dapat berfungsi dan bekerja maksimal untuk Browser Google Chrome, Firefox, Opera, Windows Phone, Safari dan iOS. Menarik bukan? yuk kita simak tutorialnya.
Cara Agar Warna Address Bar Browser Sesuai Tema Blog
- Pertama-tama masuk ke akun blogger sobat
- Kemudian masuk ke menu Template dan edit template
- Masukan kode di bawah ini tepat di atas </head
- Save dan silahkan lihat perbedaannya
<!-- Untuk Google Chrome, Firefox & Opera -->
<meta content='#0984e3' name='theme-color'/>
<!-- Untuk Windows Phone -->
<meta content='#0984e3' name='msapplication-navbutton-color'/>
<!-- Untuk Safari iOS -->
<meta content='yes' name='apple-mobile-web-app-capable'/>
<meta content='#0984e3' name='apple-mobile-web-app-status-bar-style'/>
Penutup
Bagaimana sobat cukup mudah bukan? dengan 4 langkah sederhana di atas kita dapat memaksimalkan dan memperindah tampilan blog kita, meskipun fitur sederhana dan simple namun dapat menarik perhatian pengunjung setia blog kita.
Semoga dapat bermanfaat tips blog cara merubah tampilan warna kolom alamat browser agar sesuai dengan warna tema blog kita, cara dan kode meta tag di atas dapat diterapkan pada platform blogger maupun wordpress loh. Terimakasih dan selamat mencoba! CatatanDroid
Harap berkomentar yang sopan dan sesuai pembahasan artikel, jika mengirimkan spam link maka komentar akan dimoderasi. Terima kasih