Cara Topup Beli Purchase Item di PUBG Mobile Dengan Pulsa
"tips pubg mobile cara melakukan topup atau pembelian di game pubgm dengan menggunakan pulsa."
3 min read
Apa kabar sobat CatatanDroid? semoga chicken dinner selalu, kembali lagi dalam kesempatan ini kita akan membahas tips dan trik game PUBG Mobile, nah kali ini yang akan catatandroid bahas adalah bagaimana caranya topup atau purchase item di game pubg mobile via pulsa.
Game survival battleroyal buatan tencent gaming ini semakin hari semakin banyak penggunanya, lebih asik jika kita memainkan pubgmobile dalam mode duo maupun squad dengan teman-teman kita.
Download PUBG Mobile APK + Data OBB
Tencent gaming juga menyediakan beragam jenis item-item fashion yang sangat menggoda untuk kita beli, disamping untuk merubah penampilan char/karakter pubg mobile yang kita mainkan dengan fashion yang unik kita juga menjadi semakin pede untuk memainkannya.
Oke berikut ini cara topup atau purchase item pubg mobile via pembayaran pulsa
- Pertama-tama masuk ke game pubg mobile dengan akun yang sobat miliki
- Pada tampilan loby awal game pubgm pilih icon 1st purchase maupun bisa langsung ke menu shop
- Next pilih jumlah uang uc mata uang pubg yang hendak sobat beli
- Selanjutnya akan muncul jendela konfirmasi sejumlah harga dan metode pembayaran
- Pastikan pilih metode pembayaran dengan memilih nama operator untuk menggunakan pulsa lalu pilih tombol BUY
- Selesai! proses pembayaran akan sukses dan sobat akan menerima inbox konfirmasi topup serta hadiah yang disertakan
Bagaimana sobat cukup mudah bukan tips pubg mobile cara melakukan topup atau pembelian dengan menggunakan pulsa, jika ada masukan dan koreksi silahkan tulis pada kolom komentar di bawah ya, pantengin terus CatatanDroid.com untuk tips dan trik game pubg mobile lainnya. Terima kasih! CatatanDroid