Sosial Media
0
News
    Home Android Xiaomi

    Cara Melacak Mengunci dan Hapus Data Dari Jauh

    "Cara melacak, mengunci, dan menghapus data hape yang hilang ini sangat efektif dan patut di coba, di samping caranya yang mudah xiaomi masih menyandang ponsel yang "sulit" untuk di unlock akun micloud nya setelah iphone dengan icloudnya."

    3 min read

    Cara Mencari Lokasi Hape Android Yang Hilang, apakah sobat pernah mengalami kehilangan hapenya? tentu sangat menyesakkan jika sampai mengalami kejadian kehilangan handphone, baik itu karena lupa, tertinggal di suatu tempat lalu raib, maupun karena kecopetan atau di ambil orang secara sengaja.

    Cara Melacak Hape Yang Hilang, Mengunci dan Menghapus Data Dari Jauh

    Ponsel android akhir-akhir ini pun semakin maju dan mulai mengembangkan teknologi dan fitur untuk minimal menindaklanjuti kejadian handphone yang terlanjur hilang.

    Salah satu vendor yang memiliki teknologi pelacak handphone hilang adalah Xiaomi, catatandroid pun telah mencobanya dan sangat patut untuk dilakukan, walaupun hape kita tidak bisa kembali setidaknya kita bisa membuat pencuri atau tangan lainnya kesulitan karena ponselnya kita kunci dari jauh, atau kita wipe (hapus data) agar data-data penting kita tidak di salahgunakan oleh orang lain.


    Cara melacak hape xiaomi yang hilang

    • Pertama-tama buka aplikasi micloud atau sobat bisa juga langsung buka link http://i.mi.com

    • Masuk dengan menggunakan akun mi yang sobat pakai juga di hape xiaomi yang hilang
    • Kemudian pilih menu find device

    • Akan muncul daftar hape yang menggunakan akun micloud sobat 
    • Pilih salah satunya yang hendak sobat lacak
    • Maka lokasi handphone xiaomi yang hilang pun akan muncul pada peta di layar

    Kunci HP dan Reset Data Remote

    1. Pilih icon Lock device, atau menghapus data-data di dalamnya dengan memilih wipe device
    2. Konfirmasi dengan memasukkan kode 4 angka
    3. Selesai maka dalam sekejap perintah untuk mengunci dan menghapus data di ponsel yang hilang telah terkirim


    Cara melacak, mengunci, dan menghapus data hape Xiaomi yang hilang ini sangat efektif dan patut di coba, di samping caranya yang mudah xiaomi masih menyandang ponsel yang "sulit" untuk di unlock akun micloud nya setelah iphone dengan icloudnya.

    Perlu di ingat cara di atas akan berhasil jika sebelumnya ponsel sobat yang hilang tersebut sudah pernah masuk atau mendaftarkan akun micloudnya, jika belum pernah maka besar kemungkinan kita tidak dapat berbuat banyak.

    Semoga tips xiaomi singkat cara mengetahui lokasi hp xiaomi yang hilang ini dapat bermanfaat bagi sobat, jika ada masukan dan koreksi silahkan tulis pada kolom komentar di bawah. Jangan lupa baca juga artikel menarik catatandroid lainnya ya! Terima kasih. CatatanDroid
    Komentar

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS