Sosial Media
0
News
    Home Spek Xiaomi

    Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Pro Terbaru

    "Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Pro Terbaru Satu kamera beresolusi 13 MP dibuat oleh Sony, satu kamera beresolusi 5 MP dibuat oleh Samsung."

    3 min read

    Mengutip laporan dari Cnet, Kamis (28/7/2016), pada varian terbaru Xiaomi Redmi Pro ini menggunakan dua lensa kamera pada bagian belakang sehingga dapat menghasilkan efek foto bokeh.


    Satu kamera beresolusi 13 MP dibuat oleh Sony, satu kamera beresolusi 5 MP dibuat oleh Samsung. Duet kamera tersebut diklaim mampu menghasilkan kualitas foto bokeh sekelas kamera DSLR, kameranya dapat merekam video resolusi maksimal 1.080p.


    Foto bokeh menonjolkan suatu obyek tertentu dengan tingkat fokus yang tajam, sedangkan latar sekitarnya menjadi kabur. Fitur serupa baru dimiliki smartphone kompetitor yakni Huawei P9 dan HTC One M8.

    Dengan mengombinasikan data image dari kedua kamera sehingga pengguna dapat mengatur Dept of Field (DOF) yang diinginkan. Hal ini memungkinkan pengguna Xiaomi Redmi Pro dapat "bermain" dengan efek blur. Efek blur bekerja optimal ketika memotret portrait dan close up.

    Untuk dapat mengaktifkan efek bokeh, pengguna dapat memilih tombol kecil yang berada di atas shutter pada layar. Dari tombol tersebut, akan muncul pengaturan aperture yang diinginkan dan Redmi Pro akan otomatis menyesuaikan besaran efek blur latar belakang.

    Xiaomi Redmi Pro tampil mewah dengan balutan bodi metal berdimensi 151,5 x 76,2 x 8,2 mm, dengan berat 174 gram, tersedia bermacam varian warna diantaranya gold, silver, dan dark grey.


    Xiaomi Redmi Pro diluncurkan dengan RAM 4GB dan RAM 3GB ditenagai Prosesor TEN-CORE MediaTek Helio X25 dan X20, dan dukungan GPU quad-core Mali-T880.

    Tersedia dua slot kartu SIM yang telah mendukung 4G LTE dan VoLTE, Teknologi layar 2,5D OLED full-HD 5,5 inci (1.920 x 1.080 piksel) menjadikan tampilan visual yang disajikan oleh Xiaomi Redmi Pro sangat memanjakan mata.

    Sektor internal Xiaomi Redmi Pro membekalinya dengan memori internal sebesar 32GB, 64GB, dan 128GB. Baterai yang berkapasitas 4.050 mAh cukup dapat diandalkan, tersedia juga slot USB Type-C sebagai port charger dan pemindahan data.

    Xiaomi Redmi Pro meluncur pada 6-8 Agustus 2016 dengan membawa OS Android 6.0 Marshmallow, vitur lainnya yang juga eksklusif yakni tombol home yang terintegrasi sensor fingerprint sehingga keamanan ponsel Xiaomi Redmi Pro anda dapat lebih terjamin.


    Varian Harga Xiaomi Redmi PRO
    Varian pertama (versi standar)
    prosesor MediaTek Helio X20
    RAM 3 GB
    storage 32 GB
    US$225 (Rp3 juta)

    Varian kedua (versi high) prosesor MediaTek Helio X25
    RAM 3 GB
    storage 64 GB
    US$255 (Rp3,5 juta)

    varian tertinggi (versi exclusive) prosesor MediaTek Helio X25
    RAM 4 GB
    storage 128 GB
    US$300 (Rp4 juta).


    Editor: CatatanDroid
    Foto: Cnet
    Sumber: DroidLime dan Liputan6



    Comments

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS