Sosial Media
0
News
    Home Apps Root

    Cara Mudah Root Dan Unroot Android Tanpa Pc

    "telah muncul aplikasi rooting superuser terbaru Kingroot dengan beberapa kelebihan yang di tawarkan, di antaranya Pengaturan perizinan akses Root."

    2 min read

    Ini Cara Paling Mudah Root Hampir Semua Handphone dan OS Android Dengan Kingroot, seperti kita tahu Root atau Rooting ponsel Android sudah menjadi keharusan bagi sebagian pengguna ponsel Android dengan berbagai keuntungan dan kelebihan pengalaman pengguna yang dapat kita manfaatkan jika ponsel Android kita telah dalam kondisi rooted.

    Sebelumnya telah kita bahas beberapa metode rooting baik dengan framaroot, rooting dengan key root master, dan root dengan baiduroot dan belum lengkap rasanya jika CatatanDroid belum menulis artikel cara root dengan kingroot ini.

    Beruntung bagi kita para pengguna superuser android telah muncul aplikasi rooting Kingroot ini dengan beberapa kelebihan yang di tawarkan, di antaranya :

    1. Pengaturan perizinan akses Root
    2. Pilihan penghapusan aplikasi bawaan
    3. Pengaturan auto start
    4. Optimasi kinerja system

    Menarik bukan! Fitur-fitur di atas dapat kita manfaatkan dalam 1 aplikasi Kingroot. Oke yuk lanjut ke 

    Tutorial cara root dengan Kingroot:

    1. Download aplikasi Kingroot
    2. Install aplikasi Kingroot
    3. Aktifkan Usb debugging terlebih dahulu
    4. Buka aplikasi Kingroot
    5. Ikuti langkah-langkah di dalam aplikasi Kingroot
    6. Pilih Get Now / Mulai Root
    7. Proses rooting akan berjalan
    8. Tanda ceklis hijau besar akan muncul
    9. Selamat handphone sobat telah berhasil di Root dengan Kingroot!

    Cara Unroot dengan Kingroot

    Setelah ponsel kita dalam kondisi rooted mungkin kita ingin kembali unroot atau mengembalikan akses menjadi tidak root karena alasan dan kondisi tertentu. Yuk simak caranya!
    1. Buka aplikasi Kingroot
    2. Tekan tombol (titik 3) di ujung atas kanan
    3. Masuk General Setting
    4. Pilih Uninstall Kingroot (Uninstall dan clear root)
    5. Akan muncul popup dan pilih Continue
    6. Selesai! Ponsel sobat telah kembali Unroot.

    Demikianlah tutorial cara Root dan Unroot dengan menggunakan aplikasi Kingroot, semoga dapat bermanfaat bagi sobat CatatanDroid semua, jangan lupa bookmark dan bantu sebarkan artikel cara root dan unroot dengan Kingroot ini ya!
    CatatanDroid

    Comments

    Kami mungkin memperoleh komisi ketika Anda mengklik tautan ecommerce dan membeli barang.
    Info lebih lanjut.

    Additional JS